Cirebon, Pagelaran semarak tari dalam memperingati Hari Tari Sedunia sanggar Tari Panji Asmara bekerjasama dengan pemerintah Desa Bulak Sende yang didukung pemerintah kabupaten cirebon dan masyarakat memperingati kegiatan tari dengan melakukan kegiatan bersama 500 orang penari dari usia anak hingga usia dewasa yang digelar jalan utama kantor Kuwu Desa Bulak Sende kecamatan Arjawinangun . 29/4/2024
Rangkaian acara kegiatan semarak tari Sintren diawali dengan penampilan tarian daerah Nusantara dengan pakaian adat daerah asal penari seperti tari daerah Aceh , tari daerah sumatra dan tari daerah jawa yang ditampilkan dari berbagai sanggar seni tari cirebon.
Wakil Bupati Cirebon Hj wahyu Tjiptaningsih SE MSi, turut hadir menyaksikan dan turut serta menari bersama warga Bulak yang didampingi Kadisbudpar kabupaten Cirebon beserta stafnya.Antusiasme warga masyarakat mengikuti kegiatan tari Sintren menjadi hiburan dan kreativitas bagi anak - anak untuk terus belajar melestarikan kesenian dan budaya cirebon sehingga Tari Sintren masih terus dikenal oleh kalangan generasi milenial
Baca Juga:
Peringatan Hari Tari Sedunia ( World Dance Day) ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat sekitar dengan adanya pertunjukan Tari kolosal untuk mengenalkan tari daerah kepada masyarakat sekitar, hal itu di jelaskan Inu kertapatati ketua Panitia Peringatan Hari Tari Sedunia setiap tanggal 29 April diperingati hari tari sedunia sebagai upaya untuk lebih mengenalkan budaya tari kepada masyarakat lebih luas.
" saya mengajak kepada semua kalangan masyarakat dan sekolah untuk terus mendukung dan melestaikan kesenian karena masih banyak beberapa jenis tari tradisional yang masih belum dikenal oleh masyarakat dan hampir punah seiring dengan tidak adanya generasi penerus dari sang maestro tari" tutupnya.